Langsung ke konten utama

Semanggat Persiapan Pelatihan Dan Study Tour Ekspor Impor

Bertempat di Ruang 205 Universitas Pamulang, Rabu, 17 Juni - 26 Juni 2014, Pukul 13;00 - 17;00 akan berlangsung Pelatihan dan Study Tour Ekspor - Impor dengan tema PROSEDUR DAN TIPS MENJALANKAN KEGIATAN PERDAGANGAN BERBASIS EKSPOR–IMPOR“. Hadir sebagai nara sumber Dr. Yayan Sudayana (Pakar Perdagangan Internasional). Kegiatan dihadiri oleh Dosen, perwakilan dari Fakultas dan para mahasiswa.

HIMA Manajemen Unpam, berharap peserta Pelatihan Ekspor-Impor akan mendapatkan informasi yang detail/jelas dari narasumber yang berkompeten di bidangnya tentang pemahaman mengenai Ekspor-Impor. Berkaitan dengan ASEAN Free Trade Area (AFTA) 2015, merupakan peluang dan tantangan bagi mahasiswa karena persaingan pasar kerja tidak hanya dari Indonesia saja tetapi dari semua negara di ASEAN, sehingga diharapkan dapat mempersiapkan diri.

 Pelatihan dan Study Tour Ekspor-Impor ini khusus diberikan, didisain, dan dikembangkan khususnya bagi para Mahasiswa Universitas Pamulang untuk memberikan keterampilan pemahaman yang mendalam mengenai prosedur ekspor-impor secara terpadu baik dari sisi perdagangan, kepabeanan, shipping dan perbankan disertai dengan latihan (lab) yang semuanya berdasarkan peraturan-peraturan yang up-to-date. Di akhir pelatihan, peserta akan semakin merasakan manfaatnya mengikuti pelatihan ini, karena peserta akan diberikan latihan-latihan transaksi eksport-import dengan benar serta permasalahan-permasalahan yang selama ini sering dialami dilapangan.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Edho Wahyu Tetuko Wiyono

Edo Wahyu TTL : Tangerang, 19 Juli 1994 Divisi : PAO - Dept Pendidikan dan Pelatihan

Pelantikan Kepenguruan HMM-UNPAM Periode 2014-2015

PEMOTONGAN TUMPENG, oleh: Rektor UNPAM Senin tanggal 8 Agustus 2014 Himpunan Mahasiswa Manajemen Unpam(HMM) mengadakan Pelantikan Kepengurusan HMM-Unpam periode 2014-2015. Yang berlangsung di Ruang 441 Gd. C  Universitas Pamulang, Tangerang Selatan. Jajaran Rektorat UNPAM Pelantikan periode 2014-2015 ini  merupakan sebagai wujud abdi anggota HMM-UNPAM, dengan tujuan mengedepankan amanah dari program kerja sekaligus serah terima jabatan kepengurusan dari periode sebelumnya.  Acara yang berlangsung selama 120  menit ini, mengundang Jajaran Rektorat 1. Bpk. Dr. Darsono 2. Bpk. Dr. Dayat Hidayat 3. Bpk. Iwa Sewaka 4. Bpk. Zaenal Abidin 5. Bpk. Udin Ahidin. "Pelantikan kepengurusan HMM periode 2014-2015 ini berlangsung sanggat kondusif, dengan pembacaan Naskah Serah Terima Jabatan sekaligus pembacaan struktural baru anggota HMM. ketua terpilih, Muhammad Zubber Qomaruddin menuturkan, " bahwasnya kepengurusan HMM periode 2014-2015 akan menjalan

Universitas Pamulang @ Kick Andy part III

Motivasi atas perjuangan Bpk. H. Darsono membuka Unpam dari nol hingga seperti sekarang. Semangat yang ditunjukannya patut ditiru, seperti halnya semangat banyak mahasiswa Unpam lainnya yang tetap terus melanjutkan kuliah dengan segala keterbatasannya. Ketika kemauan diikuti usaha yang keras, maka hasilnyapun menjadi nyata.